Ketum Korpri Zudan Kukuhkan Taufik Madjid sebagai Ketua KORPRI Kemendes PDTT Periode 2022 – 2027

Jakarta – Sekretaris Jenderal Kemendes PDTT, Taufik Madjid, bersama 24 Anggota Pengurus lainnya dikukuhkan oleh Ketum DPKN sebagai DP KORPRI Kemendes PDT, Periode 2022 – 2027 di Jakarta, Kamis (16/02/2023)
Dalam sambutannya, pria yang akrab disapa Sekjen Taufik itu mengamini sambutan Prof. Zudan, bahwa demi merawat kesatuan KORPRI, dibutuhkan kerja sesuai prioritas dan siklusnya. Dengan demikian, KORPRI akan menjadi pembuka jalan bangsa Indonesia menjemput kemajuannya.
“Seperti yang disampaikan Prof. Zudan tadi, betul kita harus kompak sebagai Korps Pegawai Republik Indonesia. Meskipun kita pada KORPRI dan siklusnya masing-masing,” ujar Sekjen Taufik.
Taufik menambahkan, “merespon arahan Ketum KORPRI tadi, dalam waktu dekat ini KORPRI Kemendes PDTT akan mempersiapkan atlit dalam rangka mengikuti PORNAS XVI KORPRI Tahun 2023 di Jawa Tengah dan mempersiapkan kafilah MTQ VII KORPRI 2024 di Kalimantan Tengah dan kegiatan KORPRI Lainnya, seperti GUBK, Holyland dan KORPRI Mart”.